SBY Pun Ngetwit

Presiden Republik Indonesia yaitu Susilo Bambang Yudhoyono pun akhirnya ngetwit melalui Akun Istana Untuk Rakyat ( @IstanaRakyat ) yang dibuat pada 30 Maret 2013 dan langsung terverified oleh pihak Twitter, Eits tapi jangan salah kira terlebih dahulu, akun @istanaRakyat ini sebenarnya bukanlah akun pribadi milik Bapak SBY, tetapi ini adalah akun yang dikelola oleh staff Istana Kepresidenan Republik Indonesia, yang artinya ini adalah akun resmi Istana Negara dan bukan Akun Pribafdi Bapak SBY.

Lalu akun pribadi pak SBY yang sebenarnya mana? apakah @S_B_Yudhoyono, @presidenRI, @presidenSBY, @soesilobambang, @susilobambang_y atau @sby_indonesia ?

Jangan terkecoh dulu para pencandu dunia garis waktu akun-akun diatas ternyata bukanlah milik pak SBY, entah siapa yang telah membuatnya, sampai saat ini akun pribadi milik Pak SBY belum ada, tetapi katanya dalam waktu dekat ini, SBY akan menyampaikan sendiri apa akun miliknya di twitter.


Wah..wah..wah apakah Pak SBY juga akan mengikuti jejak Barack Obama yang juga ngetwit dan memanfaatkan jejaring sosial yang satu ini untuk menaikkan popularitas dan untuk jalur komunikasi antara rakyatnya dengan sang presiden? Dengan ngetwit berarti Pak SBY akan siap menerima kritikan yang akan langsung dibaca oleh beliau dari rakyatnya dong? Sebagai Rakyat yang hidup di negara yang katanya menjunjung tinggi Demokrasi ini tentunya boleh dong kita menyampaikan kritik dan saran kita kepada sang presiden, tetapi kritik yang akan kita sampaikan boleh kok keras, kritis juga sangat boleh, tapi sebaiknya jangan maki-makian yang kita lontarkan, kita kan negara timur yang juga katanya tahu adat sopan santun, betul tidak? Salam (NA)



Top